17 Januari 2014

Menjelang Valentine

Sadar nggak sadar, menjelang valentine bulan depan, hampir sebulan ini pesan masuk berdatangan tanpa nafas. Dari SMS, Whatsapp, dan Line, banyak orang ingin pesan bunga ke gue. Awalnya memang nggak sadar kalau motif pesan masuk yang datang bertubi-tubi itu karena sebentar lagi mau valentine. wah.. sayang juga rasanya karena gue belum bisa terima orderan lagi. Mengingat proposal skripsi belum juga selesai dan masih banyak yang harus direvisi.

www.wawawiskyflanel.blogspot.com
Teman-teman, mohon maaf sebesar-besar untuk respon yang sangat amat lambat sekali akhir-akhir ini. gue sebagai pemilik online shop wawawisky flanel lagi sibuuuuuk banget sama tugas akhir. kebetulan, semua bunga-bunga flanel itu gue sendiri yang buat. jadi selama gue sibuk, nggak ada orang lain yang bisa menggantikan untuk membuat orderan kalian. sebab dibutuhkan keterampilan dan nggak semua tangan bisa mirip dan serupa untuk membuat mawar flanel tersebut. sepertinya dibutuhkan waktu yg lama untuk mengajari satu atau dua orang agar cepat bisa membuat mawar flanel (khusus jadi pegawai wawawisky flanel), sayangnya gue belum ada niatan untuk buka lowongan :)

Tapi tenang yah teman-teman... Masih banyak jalan menuju Roma. Maka, banyak cara juga untuk memberikan hadiah spesial di hari valentine untuk orang-orang terkasih. Memang sih, valentine itu identik banget sama coklat dan bunga. gue juga menyadari, bahwa produk mawar flanel wawawisky ini punya peran penting di hari-hari spesial seperti valentine. mungkin karena pilihan warnanya yang menarik dan mawar flanel akan lebih awet jadi hadiah ketimbang mawar asli. Tapi tapi tapi... yuk kita pikirkan sama-sama karena di luar sana masih banyak benda-benda lucu untuk dijadikan kado. Harga pun relatif mau mahal atau murah, semua terserah kamu hehehe :p

Hadiah valentine itu biasanya selalu ada coklat. itu udah mainstream banget sih menurut gue. nah biar nggak umum, coba deh kasih coklat dalam bentuk yg berbeda. misalnya, coklat yg dijadikan hadiah bukan silverqueen atau cadburry dsb. tapi, pakai deh coklat koin yg dibungkus dgn kertas emas. itu lho coklat gopean jaman kita SD. Murah sih memang... tapi kamu bisa jadikan coklat itu jadi kelihatan MAHAL lho. Caranya coklatnya jangan hanya satu biji, tapi banyak. terserah jumlahnya berapa. lalu kamu kumpulkan coklat-coklat itu dalam satu toples dan kasih pita. di dalam toplesnya bisa kamu kasih kartu ucapan juga kok. Jaman sekarang, banyak model toples yg berkembang di pasaran. Km bisa beli di toko-toko furniture atau online shop di Instagram dengan keyword "jar".

Selain coklat, kamu bisa kasih pasangan kamu baju atau jam tangan. kategori ini memang relatif mahal sih... tapi ini juga alternatif buat kamu yang ngerasa bosen kalau valentine selalu kasih coklat dan bunga.


Alternatif kado lainnya itu scrapbook, guys. scrapbook yang gue maksud di sini banyak macam sih. bisa scrapbook frame (scrapbook yg dihias di dalam fram 3D), scrapbook album (berbetuk lembaran-lembaran), atau scrapbook jar (dalam toples). Kreasi scrapbook ini bisa kamu buat sendiri kok. Bahkan bisa lebih murah budgetnya dan makna pemberian kado juga lebih romantis karena yang membuat kamu sendiri. Kalau nggak mau repot dan nggak masalah dengan harga, kamu bisa cari online shop yang menerima jasa pembuatan scrapbook. Biasanya harus pesan dari jauh-jauh hari kalau alternatif ini sebab pesanan yang datang ke online shop tersebut pasti nggak sedikit. Apalagi begitu banyak orang yang ingin merayakan hari valentine bersama pasangan dengan memberikan hadiah spesial.


Pengalaman gue selama pacaran tiga tahun ini, kado yang gue berikan untuk pacar beda-beda tiap tahun dan didasari oleh banyak alasan. tahun pertama, gue bikin scrapbook mini model popart dan membuatkan pacar puding coklat berbetuk hati (love). Selama pembuatan kedua kado itu penuh godaan dan rintangan loh. Haha. Gue buat scrapbook itu saat pacar lagi naik gunung ke Sindoro Sumbing, hampir seminggu nggak ketemu. Nah, bermodalkan rindu ini makanya gue membuat scrapbook dengan sepenuh hati dan segenap kasih sayang #halah apalagi bikin scrapbook itu butuh waktu berhari-hari mengingat banyak peralatan dan bahan yang belum terbeli. Karena gue gak pengen kasih coklat, akhirnya gue buatin doi puding coklat. Alasannya supaya bisa dibentuk hati. Kalo coklat yang berbentuk hati mahal harganya hahaha!

Tahun kedua, gue nggak sempat bikin hadiah apa-apa kayak tahun pertama. Akhirnya gue buatin doi roti isi telur dadar buatan gue sendiri. Mungkin terbilang biasa, tapi proses pemberiannya ini yg menurut gue nggak biasa. Gue berangkat dijemput dia. sepanjang perjalanan, doi ngajak ngobrol. susah buat gue untuk ngasih kejutan hadiah itu. akhirnya, saat naik tangga gedung kampus, gue pura-pura jalan di belakang dia dan bilang "Eh tas kamu kebuka sayang, sini aku tutup resletingnya," Nah, itulah kesempatan untuk gue masukin kotak makan berisi roti isi rasa cinta ke dalam tas dia. Dan dia nggak menyadari hal itu. Di kotak makan itu, gue juga buat kartu ucapan hasil karya gue sendiri. Begitu masuk kelas dan kuliah dimulai, doi baru menyadari bahwa di tasnya ada hadiah spesial di hari spesial. Tjieee...

Tahun ketiga, lupa-lupa inget gue kasih apa buat pacar. nggak ada yang spesial sih kayaknya. mungkin karena lagi sama-sama sibuk dan terlalu mainstream untuk merayakan valentine, hehehe. Terkadang, semakin bertambahnya umur seseorang, maka kegiatan-kegiatan unyu seperti akan semakin tertinggal. Mungkin memang masanya sudah lewat hehehe. Tapi bukan berarti orang dewasa sekalipun gak pernah melakukan kegiatan romantis bareng pasangan di hari valentine.

Intinya sih, hari valentine itu bisa dirayakan tanpa harus selalu memberi kado spesial. Terkadang, cukup gandengan tangan sambil duduk di taman saat senja itu aja udah romantis loh. Sambil makan coklat berdua, ihirrrr :3

Semangat yah buat teman-teman yg mau merayakan valentine. Sukses kejutannya! Semoga tulisan ini sedikit banyak membantu hehehe!

Keep love!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar